Selasa, 27 Desember 2011

Bamus Betawi Paksa Foke & Nachrowi Berduet

VIVAnews - Persaingan Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli dimungkinkan dapat memecah belah warga Betawi. Karena itu Badan Musyawarah (Bamus) Betawi mengusung keduanya dalam Pemilukada DKI Jakarta 2012.

Seperti disampaikan Ketua Dewan Penasehat Bamus Betawi, Effendi Yusuf, pada 24 Desember 2011, sekitar 80 ormas di bawah Bamus melakukan refleksi akhir tahun, dan mengusung dua tokoh itu.

"Salah satunya membahas Pemilukada 2012. Bamus setuju mengusung Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli," kata Effendi Yusuf dalam jumpa pers di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Selasa, 27 Desember 2011.

Menurut pertimbangan Bamus, keduanya dianggap mampu memimpin Jakarta karena mempunyai pengalaman dan pengetahuan cukup luas mengenai Jakarta dan Betawi khususnya.

"Dalam Pilkada Jakarta akan ada 2 juta pemilih warga Betawi, kita mengaspirasikan warga betawi itu. Sosok Nachrowi bisa memperkuat kepemimpinan Fauzi Bowo," kata dia.

Alasan lain, pengusungan Foke dan Nachrowi, agar masyarakat Betawi tidak terpecah apabila keduanya bersaing dalam Pemilukada mendatang.

"Harapan ini kita sampaikan secara terbuka baik kepada pimpinan Partai Demokrat maupun partai lain. Kita harap aspirasi warga Betawi ini tidak diabaikan," ungkapnya.

Effendi pun mengaku telah menyampaikan hal ini baik kepada Foke maupun Nachrowi Ramli. Meski keduanya tetap menunggu keputusan dari DPP Partai Demokrat.

Lalu bagaimana jika Partai Demokrat hanya akan mengutus salah satunya? Effendi mengatakan, apabila ada kebijakan lain, maka sebaiknya tidak memecah belah warga Betawi.

"Ada potensi kegaduhan masyarakat Betawi kalau masing-masing mencalonkan, apalagi kalau ada provokasi," tandasnya. (eh)

• VIVAnews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar